0
Soal Ulangan Harian Pola Bilangan Matematika Kelas 9/IX SMP/MTS KTSP dan Pembahasannya akan kami bagikan dalam kesempatan ini. Pola Bilangan merupakan materi yang akan dibahas/dipelajari oleh para siswa SMP/MTS Kelas 9/IX pada semester 2 (Genap) khususnya bagi yang masih menggunakan kurikulum 2006 atau KTSP. Sedangkan untuk yang sudah menerapkan Kurikulum 2013, Pola Bilangan akan dipelari di kelas 8/VIII pada Semester 1.

Soal Ulangan Harian Pola Bilangan Matematika Kelas 9/IX SMP/MTS dan Pembahasannya

Pola Bilangan dalam Matematika dapat diartikan sebagai susunan dari beberapa angka yang dapat membentuk pola tertentu. Jenis - jenis pola bilangan antara lain pola bilangan persegi, pola bilangan persegi panjang, pola bilangan segitiga, pola bilangan genap, ganjil, pola bilangan segitiga pascal, pola bilangan Fibonacci, dan lainnya.


Beberapa subtopik yang akan dibahas antaralain pola bilangan, bilangan segitiga, bilangan segitiga pascal, barisan artimatika, menentukan suku ke-n barisan aritmetika, menentukan jumlah suku barisan aritmatika, barisan dan deret geometri, menentukan rasio barisan geometri, menentukan jumlah suku deret geometri, dan menyelesaikan soal cerita berbentuk barisan bilangan.


Soal Nomor 1 : Pola Bilangan Segitiga Pascal
Jumlah bilangan pada baris ke-7 dari pola bilangan segitiga Pascal adalah ...
A. 64
B. 48
C. 28
D. 14

Pembahasan :
Pola bilangan segitiga Pascal : 1, 2, 4, 8, 16, ... Jumlah bilangan pada baris ke-n untuk pola segitiga Pascal dapat dihitung dengan rumus berikut:
⇒ Jumlah bilangan baris ke-n = 2(n - 1)
Jumlah bilangan pada baris ke-7 pola segitiga Pascal:
⇒ Jumlah bilangan baris ke-7 = 2(7 - 1)
⇒ Jumlah bilangan baris ke-7 = 26
⇒ Jumlah bilangan baris ke-7 = 64
Jawaban : A

Soal Nomor 2 : Menentukan Beda Barisan Aritmetika
Jika suku ketiga dan suku kelima barisan aritmetika berturut-turut adalah 6 dan 18, maka beda barisan tersebut adalah ....
A. b = 4
B. b = 5
C. b = 6
D. b = 8

Pembahasan :
Suku ke-n barisan aritmetika dapat dihitung dengan rumus berikut:
⇒ Un = a + (n - 1)b
Keterangan :
Un = suku ke-n
a = suku pertama
n = 1, 2, 3, 4, ...
b = beda barisan.
Suku ketiga :
⇒ U3 = a + (3 - 1)b
⇒ 6 = a + 2b
⇒ a = 6 - 2b .... (1)
Suku kelima :
⇒ U5 = a + (5 - 1)b
⇒ 18 = a + 4b .... (2)
Substitusi persamaan (1) ke persamaan (2):
⇒ 18 = a + 4b
⇒ a + 4b = 18
⇒ 6 - 2b + 4b = 18
⇒ 2b = 18 - 6
⇒ 2b = 12
⇒ b = 6
Jawaban : C

Untuk lebih lengkapnya, silakan klik link berikut:

File yang kami upload semuanya tersimpan di Google Drive dengan demikian akan sangat terjamin keamanannya, terhindar dari infeksi virus seperti malware dan adware.
Software Pendukung: Microsoft Excel [xlsx] | Microsoft Word [docx] | [pdf]
Sosmed : Facebook | Google Plus | Twitter

Diharapkan dengan Soal Ulangan Harian Pola Bilangan Matematika Kelas 9/IX SMP/MTS KTSP dan Pembahasannya ini dapat bermanfaat baik Guru maupun Siswa dalam mempersiapkan diri menjelang kegiatan Ulangan dan Ujian khususnya untuk Mata Pelajaran matematika. Kritik dan saran saya harapkan untuk kemajuan blog ini dimasa yang akan datang. Dapatkan berbagai Soal UH, UTS, UAS, UKK, UN, TO yang saya sediakan secara gratis dalam blog ini.

Posting Komentar

Emoticon
:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.

 
Top